Kampar, Koto Tuo – Kabar gembira datang dari Desa Koto Tuo, salah satu staff Pemerintah Desa Koto Tuo yang sekaligus juga seorang Jurnalis JMDN Desa Koto Tuo yang bernama Hidayat telah resmi melepas masa lajangnya dengan mempersunting saudari Maida Lisma yang merupakan wanita pujaan hati beliau pada hari Sabtu, 20 Januari 2024.
Dalam acara resepsi pernikahan Hidayat tersebut, juga telah terlihat hadir Bapak Kepala Desa Koto Tuo Syeifuddin, S.Hi beserta seluruh Perangkat Desa Koto Tuo untuk memberi ucapan selamat kepada saudara Hidayat yang juga merupakan Jurnalis JMDN Desa Koto Tuo.
Semoga rumah tangga Hidayat dan Maida bisa menjadi keluarga yang sakinah mawaddah dan warohmah, serta bisa cepat mendapat momongan dan juga langgeng sampai ke anak cucu nanti.
Dalam acara resepsi pernikahan tersebut, Bapak Kepala Desa Koto Tuo Syeifuddin, S.Hi juga berpesan kepada kedua mempelai agar selalu menjaga keutuhan dari rumah tangganya kelak.
Dikesempatan yang sama, Hidayat dan juga keluarga besarnya mengucapkan banyak terima kasih kepada Kepala Desa Koto Tuo beserta Perangkat Desa yang hadir dalam acara resepsi resepsi pernikahannya tersebut. Dia juga memohon maaf jika ada kekurangan dalam menyambut kedatangan rekan-rekan dari Pemdes Koto Tuo pada hari resepsi pernikahannya itu.
Sebagai tambahan informasi, bahwa Ibu Nurneli, S.Ag yang juga merupakan TPPKK Desa Koto Tuo juga terpantau telah hadir dalam resepsi pernikahan saudara Hidayat dan Maida untuk memberikan selamat kepada kedua mempelai.